Nobar Pidato Politik AHY Jamal : Agenda Perubahan dan Perbaikan Akan Kita Gema Keseluruh Pelosok Desa Yang Ada di Tanjab Barat

politik10 Dilihat

TANJAB BARAT, serumpuntimur.co – Mendengar kekhawatiran sejumlah kalangan mengenai perubahan yang di gaungkan selama ini oleh Partai Demokrat, melalui ketua umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono adakan Pidato Politik dengan mengusung tema “Agenda Perubahan dan Perbaikan Partai Demokrat Untuk Indonesia Yang Lebih Baik” agar memberikan pemahaman apa itu perubahan dan perbaikan untuk indonesia kedepan, di kantor DPP Partai Demokrat dan di tayangkan di sejumlah media televisi nasional agar bisa di saksikan secara seksama oleh masyarakat seluruh indonesia tentang arah perubahan dan perbaikan, Jumat (14/07/2023).

Seluruh pengurus Partai Demokrat yang ada di indonesia, dari mulai DPD, DPC, DPAC, simpatisan hingga anak ranting yang ada di seluruh pelosok indonesia, di wajibkan mengajak masyarakat untuk nonton bareng tentang Pidato Politik ini, termasuk DPC Partai Demokrat Kabupaten Tanjung Jabung Barat laksanakan nonton bareng di sekretariat DPC Partai Demokrat Tanjab Barat.

Dalam Pidato Politiknya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan bahwa ia mendengar kekhawatiran sejumlah kalangan mengenai perubahan. “Perubahan seolah diartikan, sebagai upaya untuk mengganti secara total, apa yang sudah ada. Tentu tidak demikian.

Kebijakan dan tatanan yang sudah baik, akan kita pertahankan. Kita lanjutkan. Dan kita bersyukur, karena banyak yang telah dihasilkan oleh para pemimpin bangsa.

Tatanan dan hal-hal baik, yang diwariskan oleh Presiden Soekarno, Presiden Soeharto, Presiden Habibie, Presiden Abdurrahman Wahid, Presiden Megawati Soekarnoputri, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Joko Widodo, menurut AHY harus kita pertahankan.

“Adapun yang belum baik, tentu harus kita evaluasi, dan kita perbaiki. Inilah elemen kesinambungan, dalam sebuah proses perubahan. Tidak perlu diperdebatkan lagi. Dengan pemikiran itu, meski Partai Demokrat mengusung agenda perubahan, tidak berarti kami menihilkan apa yang telah dilakukan oleh pemerintahan Presiden Jokowi selama ini,” AHY menjelaskan.

Sebaliknya, lanjutnya, kami justru menyampaikan penghargaan kepada pemerintah, atas semua kerja kerasnya. “Kami yakin, Presiden Jokowi dan pemerintahannya, ingin berbuat yang terbaik. Kami mendoakan, kelak Presiden Jokowi, bisa mengakhiri masa bhaktinya dengan baik” ujar AHY.

“Namun, Demokrat memang memiliki sejumlah cara pandang, dan pilihan kebijakan yang berbeda; dengan apa yang dilakukan oleh pemerintahan sekarang. Karenanya, kami menawarkan pendekatan dan kebijakan yang berbeda, kepada rakyat Indonesia; yang kami pandang tepat, untuk dijalankan pasca pemerintahan Presiden Jokowi mendatang,” terang AHY.

Di tempat yang berbeda ketua Dewan Pimpinan Partai (DPC) Demokrat Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jamal Darmawan Sie, SE. MM mengatakan Agenda Perubahan dan Perbaikan akan kita gema di seluruh pelosok desa yang ada di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, kita juga berharap dengan di adakannya Pidato Politik Ketua Umum Partai Demokrat ini dapat memberikan semangat dan pemahaman kepada Kader, Simpatisan dan sejumlah Elemen Masyarakat.

“Dengan di sampaikannya Pidato Politik Ketua Umum Partai Demokrat ini, point yang akan kita gerakan Agenda Perubahan dan Perbaikan yang akan kita gemakan di seluruh pelosok desa yang berada di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, dan kita berharap juga dengan di sampaikannya point point Agenda Perubahan dan Perbaikan dapat menjadi pemahaman bagi masyarakat, kader, dan simpatisan yang ada di Kabupaten Tanjab Barat ini, agar bisa menentukan arah untuk indonesia yang lebih baik terkhusus Kabupaten Tanjab Barat”. Ungkap Jamal

Turut hadir dalam kegiatan Nobar Pidato Politik , Sekretaris, Bendahara, BPOKK, Bacaleg, Bakomstrada, Kader, Simpatisan, Masyarakat, dan Awak Media, (ard)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *