Tanjabtim Pertanyakan Komitmen Pelindo

Pemerintahan130 Dilihat

Serumpuntimur.com,Muarasabak – Karena belum ada progres, Wakil Bupati Tanjab Timur, H. Robby Nahliyansyah dengan tegas mengatakan bahwa komitmen PT Pelindo II sebagai operator pelabuhan Muarasabak masih dipertanyakan. Sebab, apa yang menjadi komitmen selama ini tak kunjung direalisasikan.

Komitmen itu antara lain upaya komunikasi pindahnya sejumlah pelaku usaha sekitar pelabuhan Talangduku ke Muarasabak. Lalu rencana pengembangan dermaga induk pelabuhan serta penyediaan crane bongkar muat di pelabuhan.

“Alasan mereka karena jalan Muarasabak – Jambi yang belum optimal. Ini krusial sekali, karena domain kita sudah kita laksanakan, seperti penyediaan air bersih sudah kita mulai, lalu komitmen kita untuk mempermudah segala urusan birokrasi terkait izin-izin. Bahkan lebih jauh Pak Bupati dengan tegas menjamin bahwa tidak akan ada pungli selama aktivitas bongkar muat maupun saat armada angkutan itu jalan dari Pelabuhan hingga keluar dari Tanjabtim,”kata Robby.

Wabup Robby berharap dalam waktu dekat akan ada progress nyata dari komitmen yang sudah disepakati Pelindo maupun Pemprov Jambi.

“Insya Allah sepulangnya pak bupati dari ibadah umroh saya minta izin beliau untuk kembali menggedor soal ini,”tegasnya.(Amir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *